Waduh….. Diduga Dua Perusahaan Palet di Siak Hulu Disuplai Kayu Akasia Dari PT RAPP

0 2,470

 

DERAKPOST.COM – Beredar informasi di Kabupaten Kampar, atau tepatnya yakni Jalan Simpang Kambing, Teratak Buluh dan Jalan Keramat Sakti Kubang Jaya, Kecamatan Siak Hulu. Hal ini, diketahui ada PT Alam Riau Bertuah dan PT Alam Permata Riau. Yakni, usaha pembuatan palet.

Tetapi desas desus beredar, bahwa truk pengangkut kayu akasia yang diantar ke perusahaan palet itu diduga merupakan dari pihak PT RAPP. Diduga perusahaan ini, menyuplai puluhan ton kayu akasia ke PT Alam Riau Bertuah dan PT Alam Permata Riau dalam usaha pembuatan palet daerah tersebut.

Diketahui dua perusahaan pembuatan palet di wilayah Kabupaten Kampar ini, menampung kayu akasia berasal milik dari perusahaan kertas di Riau sebagai bahan dasar pembuatan palet. Dimana,
kedua perusahaan ini merupakan pabrik pembuatan kayu palet yang berlokasi di Kecamatan Siak Hulu.

Mendapat informasi, kalau puluhan truk tronton kayu akasia diduga bersumber dari perusahaan PT RAPP.  Awak media, hari Rabu, (22/11/2023) turun ke lokasi perusahaan yang dimaksudkan, sekitar pukul 17.00 WIB, untuk dapat menggali informasi yang diterima tersebut lebih dalam pada perkara ini.

Di lapangan itu, wartawan ada melihat
serta ditemukan sejumlah mobil besar (truk-truk) itu bermuatkan kayu akasia tersebut sedang parkir di pinggir jalan tidak jauh dari lokasi pabrik pembuat palet. “Yah. Itu mobil-mobil truk parkir membawa kayu akasia ke perusahaan,” sebut warga setempat.

Dikatakan warga inisial YH ini, bahwa
mobil bermuatan kayu yang melintas dan memasuki pabrik pembuat palet di jam tertentu. Yakni, ada hampir 50 unit per hari itu truk tronton bermuatan kayu akasia disebut-sebut berasal PT RAPP suplai kayu ke perusahaan pembuatan palet ini. Terkadang juga muatan mobil dibongkar malam hari.

Berlanjut pada informasi itu, wartawan pun mencoba untuk konfirnasi ke salah satu dari pekerja PT Alam Permata Riau ditemui. Dia mengatakan, bahwa dirinya tidak terima jikalau gudang paletnya di masuki wartawan. Sementara itu, pada lokasi PT Alam Riau Bertuah menyebut pemilik tidak ditempat. **Rul

 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.