DERAKPOST.COM – Diketahui, sekarang ini ada gagasanya yaitu pembentukan Daerah Istimewa Riau. Hal itu mendapat dukungan penuh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dengan asal sepanjang upaya itu dilakukan menjunjung tinggi etika, adat Melayu, serta tidak bertentangan konstitusi negara.
Hal dukungan itu disampaikan oleh Asisten I Setdaprov Riau, Zulkifli Syukur yang hadir dalam agenda Maklumat Daerah Istimewa Riau, hari Selasa (20/5/2025) di Balai Adat Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau, di Jalan Diponegoro, Kota Pekanbaru yang dihadiri sejumlah unsur dan tokoh masyarakat.
“Jika dari konstitusi memperbolehkan, kita sambut baik. Tentunya dengan cara, etika, dan adat Melayu dalam berjuang. Berjuang dengan santun lewat bahasa yang santun untuk daerah istimewa,” ujar Zulkifli. Ia pun menyebutkan, jika status daerah istimewa benar-benar terwujud, Riau tentunya akan memperoleh manfaat strategis.
Jika ini bisa terwujud, katanya, baik itu hal didalam tata kelola pemerintahan maupun juga alokasi anggaran pembangunan akan dirasakan. Namun demikian, Pemprov Riau tetap menunggu arahan dan keputusannya konstitusi ke depanya sebelum mengambil langkah lebih lanjut. Karena, harapan tentu terbaik di Bumi Lancang Kuning.
Sementara itu, ditempat yang sama. Dalam hal kata sambutanya Ketua Badan Pekerja Perwujudan Daerah Istimewa Riau Datuk Seri Taufik Ikram Jamil, menegaskan kalau perjuangan menjadikan Riau untuk sebagai daerah istimewa ini memiliki dasar historis dan yuridis yang kuat.
“Riau inikan memiliki sejarah panjang yang membuktikan peran pentingnya dalam hal menyatukan Republik Indonesia. Sekarang waktunya bagi Riau mengambil posisi yang layak didalam struktur kenegaraan dengan status daerah istimewa,” ungkap Taufik. Ia menambahkan, makanya momentum Hari Kebangkitan Nasional jadi semangat baru bagi masyarakat Riau. (Dairul)