DERAKPOST.COM – Lembaga Narkotika Kelas IIB Rumbai, Pekanbaru hari Sabtu (3/1/2026) pagi ini kembali gelar senam.
Kegiatan, yang merupakan rutinitas bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) ini menjaga kesehatan dan kebugaran. Yang dilaksana setiap satu minggu sekali.
Menghadirkan 4 orang instruktur senam, bagian dari strategi menambah semangat warga binaan. Sekaligus bisa mempelajari gerakan-gerakan senam. Kegiatan diawasi Kepala Lapas Narkotika Kelas IIB Rumbai, Reinhards Indra Pitoy melalui Kepala Seksi Binadik dan Giatja Ralphy Prasetyo, serta petugas pengamanan.
Senam ini, di hari Sabtu itu demi menjaga kesehatan warga binaan. “Ini, bagian dari strategi kami, ini tidak hanya sekedar ingin memberikan semangat tapi juga agar WBP unjuk bisa mempelajari gerakan senam itu sendiri dan bisa mempraktikkannya,” pesan Kalapas Narkotika ini.
Lebih lanjut, Kalapas berharap agar setiap WBP dituntut untuk selalu dalam keadaan sehat dan prima dengan cara berolah raga. Salah satunya itu, menjalankan pola hidup sehat. Sambungnya, maka itu setiap WBP diminta agar mengikuti kegiatan olah raga menjaga kesehatan. (Rilis)