DERAKPOST.COM – Pemuda Rimba melintang adakan turnamen gasing guna melestarikan permainan adat Melayu Rohil guna mengenalkan pada generasi penerus agar tidak pupus dimakan waktu.
Kegiatan turnamen gasing tersebut telah diadakan beberapa waktu lalu yang hingga kini tinggal menunggu babak final antara beberapa club atau desa yang ikut serta dalam ajang turnamen tersebut.
Awak media menjumpai panitia penyelenggara yang diketuai oleh Junaidi,melalui sekretarisnya yaitu Okta mengatakan,turnamen ini kami laksanakan guna melestarikan permainan adat Melayu dari orang tua kita terdahulu hingga kini banyak anak muda sekarang tidak mengetahui tentang permainan ini.
Okta menambahkan Alhamdulillah turnamen ini berlangsung udah hampir satu bulan ini yang diikuti beberapa desa yang ikut berpartisipasi hingga insyaallah akan final pada Selasa (20/5/2025) malam.
Terlaksananya turnamen ini juga tidak lupa dari dukungan ABG,atau bapak kita salah satu yang kami tetuakan yaitu H.RAJA.HOT SIREGAR,berkat dukungan beliau baik moril maupun materil beliau mendukung penuh kegiatan yang amat bermanfaat ini.
Final pada malam Rabu ini antara POIN(TUAN RUMAH RIMBA MELINTANG) melawan CK uyee(DESA SEI SIALANG)mari kita sama sama menonton dan menyaksikan pertandingan final juara gasing tradisional ini. (Khairul)