DERAKPOST.COM – Saat ini ribut-ribut soal gaji, serta tunjangan untuk anggota DPR RI yang menjadi memuncak aksi demo. Maka dalam hal ini, Bupati Siak Afni Zulkifli, yang secara terbuka mengungkapkan besaranya gaji diterima sebagai kepala daerah.
Hal itu, diungkapkan Bupati Afni disebuah momen tak biasa terjadi. Yakni, pada saat Pengajian Akbar Maulid Nabi Muhammad SAW, di Kecamatan Bungaraya hadirkanya ulama karismatik yaitu Ustadzah Mumpuni Handayayekti. Pernyataan besarannya gaji dan tunjangan diungkapkan yang bermula saat ustadzah menyebutkan Afni sebagai bupati paling jujur.
Mendengar pemaparan yang disampaikan ustadzah itu, maka salah satu warga yang spontan bertanya mengenai berapa besar gaji seorang bupati. Dengan ini tanpa ragu, Bupati Afni menjawab ini secara langsung dihadapan jamaah (depan umum) bahwa gajinya itu sebagai kepala daerah tersebut sebesar Rp6 juta per bulan. Yang memang ada tunjangan lainya.
Bupati Afni secara terbuka meungkapkan hal besaran gajinya sebagai kepala daerah. “Untuk pertama kali di depan umum. Saya ungkap berapa gaji dan tunjangan diterima bupati sebagai kepala daerah. Sebenarnya ada beberapa item dana lainnya yang juga menjadi hak bupati. Tapi itu, belum bahkan tidak diterima yang akibat kondisi efisiensi anggaran,” ungkapnya.
Kesempatan itu, Bupati Afni menyebutkan bahwasa dirinya ini akan selalu transparan dalam pengangaran. Disebutkan dia, untuk besaran gaji sebagai bupati, dan tunjangan dapat dilihat di website. Tujuannya ini agar masyarakat tak bertanya-tanya lagi berapa besaran hak (gaji dan tunjangan, red) yang diterima sebagai kepala daerah. Karena ini bentuk ketransparanan. (Yusuf)