Walau Berpolemik, Kini Dikabar Ahmad Yuzar akan Dilantik Sebagai Pj Sekda Kampar

 

DERAKPOST.COM – Polemik pengangkatan Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kampar itu, berlangsung hampir sebulan. Dan menuai pro-kontra.

Tetapi kini berakhir, karena dikabarkan Pj Bupati Kampar Hambali ini akan melantik Ahmad Yuzar sebagai Pj Sekda. Kabar itu, ada berhembus sejak Selasa (30/4/2024) siang.

Sumber media ini, di internal Pemerintah Kabupaten Kampar menyebut, pelantikan akan digelar Selasa sore. “Kayaknya nanti sore (Pj. Sekda) dilantik di Balai (Rumah Dinas) Bupati,” kata sumber itu.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kampar Syarifuddin dihubungi membenarkan kabar tersebut. Bahwa yang akan dilantik sebagai Pj Sekda Kampar itu Ahmad Yuzar sesuai usulan.

Usulan yang dimaksud, ini merujuk kepada usulan Pj Bupati Kampar pada Pj Gubernur Riau melalui surat tertanggal 3 April 2024. Yuzar merupakan Pelaksana Harian (Plh.) Sekda yang ditunjuk Pj Bupati Kampar.

Namun untuk diketahui, belakangan terbit Surat Keputusan (SK) Pj Gubernur Riau ini menunjuk Yusri menjadi Pj Sekda beredar. Sehingga hal demikian menjadi pro-kontra di Pemerintahan Kabupaten Kampar.

Pro-kontra Pj Sekda Kampar itupun hampir berjalan sebulan. Karena, di SK itu terdapat sejumlah kejanggalan dan serta memantik sorotan dari berbagai pihak.

Paling disorot yakni tanggal SK 16 Februari 2024. Yakni tanggal itu bahkan sebelum SF Hariyanto dilantik menjadi Pj Gubernur. Hal itu, Syarifuddin mengaku kalau ini Pj Bupati telah berkonsultasi ke Kementerian Dalam Negeri. (Rul)

 

 

AhmadberpolemikKamparsekda
Comments (0)
Add Comment