DERAKPOST.COM – Anggota DPRD Kampar Tony Hidayat menghadiri acara syukuranya warga Desa Pandau Jaya, Kecamatan Siak Hulu, hari Ahad (2/11/2025), ini mendadak ricuh.
Sebagaimana data dihimpun wartawan di Polsek Siak Hulu. Dimana ini ada seorang pria bernama Joko (38) tiba-tiba menyiram air cabai pada wajah Ketua Komisi II DPRD Kampar Toni Hidayat disaat acara tersebut secara mendadak.
Peristiwa terjadi sekitar pukul 10.00 WIB di Jalan Mutiara VI, Perumahan Mutiara Mas. Dimana, menurutnya Kasat Reskrim Polres Kampar AKP Gian Wiatma Jonimandala ini pelaku datang ke acara syukuran warga RT daerah setempat.
Infonya kata Kasat Reskrim, setelah acara makan bersama, pelaku mendekati korban, pura-pura terjatuh, lalu menyiram sisa soto dicampur air cabai ke wajah korban. Warga yang berada di lokasi langsung terkejut dan berusaha melerai.
“Warga berada di lokasi, langsung terkejut dan berusaha melerai. Tetapi, belakangan diketahui, air cabai itu sudah disiapkan dia (pelaku) dari rumah,” kata Kasat. Dikatakan dia, korban sudah membuat laporan disaat ini sedang proses.
Kesempatan itu, Kasat Reskrim menyebut, pelaku sudah ditahan atau diamankan oleh Polsek Siak Hulu. Ia mengatakan, bahwasa belum diketahui secara pasti itu apa motif pelaku melakukan aksi tersebut. Sekarang, lagi pendalaman.
Sementara itu anggota DPRD Kampar Tony Hidayat dikonfirmasi, belum mendapatkan keterangan. Namun, informasi didapatkan dari Emen, bahwa anggota DPRD Kampar ini sedang menjalani tindak pemeriksaan kesehatan pada mata. “Semoga, tak ada masalah,” katanya. (Hafizh/Dairul)