Rapat Evaluasi APBD Riau, OPD dengan Realisasi Rendah Siap-siap dapat Surat Teguran

 

DERAKPOST.COM – Rapat tertutup ini digelar dengan agenda yakni evaluasi penggunaan APBD Provinsi Riau 2023, pada hari Rabu (5/7/2023).

Rapat evaluasi APBD ini, yang dipimpin Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, SF Hariyanto itu dihadiri seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemprov Riau.

Rapat itu berlangsung di Ruang Melati Kantor Gubernur Riau tersebut berjalan tertutup itu juga membahas percepatan pelaksanaan kegiatan APBD dan APBN tahun 2023.

“Hari ini, rapat evaluasi dan percepatan pelaksanaan kegiatan APBD dan APBN bersama OPD. Kita akan melihat sejauh mana realisasi kegiatan itu dijalankan OPD,” katanya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, dalam rapat itu Sekda Riau akan menepati janjinya memberikan surat teguran kepada OPD yang realisasi kegiatannya rendah.

Surat teguran tak hanya diberikan kepada OPD realisasi rendah, tapi juga OPD yang lambat melakukan proses lelang sehingga menghambat realisasi kegiatan.

Tak hanya itu, surat teguran juga akan diberikan kepada OPD yang sisa lebih perhitungan anggaran (SiLPA) tahun 2022 cukup besar.  **Rul

apbdOPDRiau
Comments (0)
Add Comment