PEKANBARU, Derakpost.com– Setakat ini, sejumlah nama pejabat eselon II di lingkungan Pemprov Riau baru dilantik itu dicatut oleh oknum tak bertanggung jawab. Oknum ini meminta uang dengan imbalan akan kegiatan/proyek.
Misalnya nama dari Kepala Dinas PUPR-PKPP Riau, Muh Arief Setiawan ini yang namanya dicatut oknum itu minta uang pada pegawai di lingkup instansi terkait tersebut. Terbaru ini nama Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Riau, Imron Rosyadi juga dicatut oleh oknum, modusnya sama minta-minta uang ke pegawai dinas setempat.
Terkait hal itu, disikap Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, SF Hariyanto meimbau masyarakat Riau untuk tidak percaya oknum itu mengatasnamakan pejabat Pemprov Riau meminta uang dengan imbalan kegiatan. “Iya itu saya sudah dengar informasi bahwa banyak pejabat Pemprov Riau ini dicatut nama oleh oknum tidak bertanggung jawab,” katanya.
Sebutnya, itu tidak hanya kepala dinas saja yang alami. Bahkan, dirinya pernah alami hal nama dicatut dan minta uang. Untung saja ada yang melapor dengan bertanya benar tidak ini nomor Sekda. Padahal itu tidak benar.
“Untuk itu, masyarakat yang menerima informasi-informasi hal seperti itu agar lebih berhati-hati, serta harus dikrocek langsung kepada pejabat bersangkutan. Jangan sampai ini dipergunakan orang-orang tak bertanggung jawab,” ujarnya. **Rul